7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!

Kekayaan kuliner di Indonesia memang mampu membuat takjub bagi sebagian besar orang. Dari sabang sampai merauke berbagai resep masakan sudah banyak ditemui dan mampu ‘menggoyang’ lidah yang mencicipinya. Mulai cita rasa yang asin, manis hingga pedas dari kekayaan kuliner ini seolah tak ada habisnya. Tak heran, Indonesia juga dikenal sebagai negara yang kaya akan kuliner unik serta memanjakan lidah selain sebagai negara ramah dan murah senyum.
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
dawet ayu khas Banjarnegara yang super segar! via jogja.tribunnews.com
Nah, kali ini Koran Malam akan mengajak kalian mensyukuri kekayaan kuliner Indonesia di Banjarnegara, Jawa Tengah. Dengan banyaknya variasi bumbu serta jenis penyajiannya, perjalanan kalian di Banjarnegara dari pagi hingga petang dijamin akan menyenangkan dengan sajian kuliner lezat di sana. Siap-siap ngiler, ya!

1. Soto krandegan khas Banjarnegara yang gurih. Lengkapi tetesan jeruk nipis agar menambah citarasanya.
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
sarapan pakai soto krandegan, kenyang! via jitu.knjx.jitunews.com
Mengawali pagi harimu dengan soto krandegan Banjarnegara sepertinya paling pas untuk persiapan energi di siang hari. Perbaduan kuah kental santan, ketupat, irisan tauge dan potongan daging sapi yang empuk akan memanjakan selera makanmu dalam sekejap. Tak perlu bingung mencari kuliner khas yang satu ini, datang saja ke alun-alun Banjarnegara dan kamu akan menemukan banyak penjual soto krandegan dengan raza yang lezat serta harga yang terjangkau.

2. Combro kalipalet akan memperbaiki mood perjalananmu!
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
ngemil combro yuk! via klikdieng.com
Setelah sarapan dan belum terlalu kenyang, kalian bisa kembali memanjakan lidah dengan cemilan khas warga Kalipalet, Banjarnegara ini. Makanan berbahan dasar singkong ini sangat nikmat jika disajikan dengan cabai rawit atau es teh manis, lho. Yuk ngemil dulu sebelum mulai berpetualang!

3. Bakso ketupat belakang Polres Banjarnegara yang gurih dan mengenyangkan ini.
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
bakso kupat enak dan mengenyangkan via plus.google.com
Lanjutkan perjalanan kulinermu ketika menjelang siang dengan sajian bakso ketupat ini. Terletak di belakang Polres Banjarnegara, warung bakso yang terkenal ini tak pernah sepi didatangi pengunjung. Dengan harga yang terjangkau di bawah 10.000 rupiah, kamu sudah bisa menikmati santap siang tanpa takut kehabisan uang.
Dengan campuran ketupatnya yang cukup banyak, kamu nggak perlu kuatir akan kelaparan lagi dengan cepat. Kaldu sapi yang kental dengan rasa bakso yang enak sekali gigit ini pun menjadi ciri khas bakso ketupat belakang Polres Banjarnegara ini.

4. Es Dawet Ayu khas Banjarnegara ini. Dengan rasa yang segar dan harga terjangkau, yakin kamu nggak akan nambah?
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
dawet ayu khas Banjarnegara yang super segar! via jogja.tribunnews.com
Meski kamu bukan orang asli Banjarnegara, deretan penjual es dawet ayu Banjarnegara ini pasti sering kamu lihat di depan-depan sekolah atau komplek perumahan sekitar tempat tinggalmu. Betul nggak? Ya, karena ketenaran es dawet yang satu ini, banyak orang yang enggan untuk berpaling ke jenis es yang lain. Keunikan lain dari es dawet bercampur gula jawa ini adalah, harganya yang sangat terjangkau yaitu 3-5.000 rupiah saja. Karena minuman merakyat ini khas di Banjarnegara, kamu bisa dengan mudah menemukannya di sepanjang jalan.

Siapa nih yang belum pernah minum es dawet ayu khas Banjarnegara?

5. Citarasa khas dari Buntil Banjarnegara yang fenomenal
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
gurih dan segarnya buntil singkong via kulinerbanjar.com
Pernah mendengar tentang buntil? Makanan bersantan dari daun singkong yang terkenal ini sudah banyak digemari terutama oleh orang-orang penyuka makanan gurih dan pedas. Meskipun khas di Banjarnegara, kamu juga bisa menemukan buntil di daerah lain di Jawa Tengah, kok. Bahkan, buntil juga sudah terkenal di luar negeri karena rasanya yang khas, ucap Wakil Bupati Banjarnegara, Hadi Supeno.

Terasa hampa jika hanya berisi daun singkong, campuran lain seperti petai, ikan teri serta juhi lah yang sering dijadikan pelengkap hidangan buntil khas Banjarnegara ini. Sajikan sengan nasi hangat dan es teh supaya perut dan lidahmu terpuaskan, ya.

6. Si cantik nan gurih Mendoan Banjarnegara.
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
mendoan emang paling maknyusss via kuliner-khas-daerah-banjarnegara.blogspot.com
Kembali mensyukuri keanekaragaman kuliner di Indonesia, kita wajib mengenal makanan khas Banjarnegara berbahan dasar tempe ini. Balutan tepung dan irisan daun bawang pada tempe ini menambah selera makan kita apabila disajikan dengan sambal kecap yang super pedas.

Sebelum malam hari datang, sebaiknya kamu bergegas mencari mendoan di warung-warung atau pedagang kaki lima di sepanjang jalan Banjarnegara. Nikmati selagi hangat agar kelezatannya tak berkurang!

7. Mie Ongklok Banjarnegara lengkap dengan sate dan kuah pedasnya.
7 Kuliner Khas Banjarnegara Ini Pantang Kamu Lewatkan!
utup petualangan kulinermu dengan mie ongklok ini via adilhanipramastyo.wordpress.com
Menikmati sajian mie yang berbeda dari biasanya dengan mie ongklok, yuk! Cara meraciknya yang nggak mainstream yaitu dengan di kocok dengan bumbu-bumbu khusus membuat harga mie ini cukup mahal dibanding mie yang lainnya. Campuran daging sapi, ayam, ebi, sawi dan kol mampu menciptakan perbaduan yang sempurna lengkap dengan sate ayam berkuah kacang kental ini.

Jika kamu kebingungan mencari mie ongklok yang enak di Banjarnegara, datang saja ke Semampir, Kec. Banjarnegara, tepatnya di warung mie ongklok Pak Tugi yang sudah terkenal dan harganya yang masih wajar untuk kantong mahasiswa.
Jadi, sudah siap memanjakan lidah di Banjarnegara weekend ini? Tag teman yang akan kamu ajak ke sana, ya!
Sumber: hipwee.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel